Menulis
Buku Mayor Dalam Seminggu
Menulis merupakan
salahsatu kegiatan mulia dan jalan untuk memajukan sebuah peradaban . Kehadiran media-media daring/ online yang memberi kesempatan untuk menulis sebagai sebuah ikhtiar atau usaha memajukan peradaban.
Dengan menulis kita
seperti sedang tertuntun untuk melatih,menanamkan dan merekat ilmu agar terpatri dan
tidak mudah terlupakan begitu saja
Proses untuk menuangkan
ide dalam pikiran menjadi tulisan atau sebuah buku yang menarik, memotivasi dan menginspirasi
atau bahkan sebagai wahana untuk menghibur pembaca, memerlukan cara/ trik jitu agar
cepat di terbitkan menjadi sebuah buku idaman.
Prof. Dr. Ir. Richardus Eko Indrajit, M.Sc., MBA., Mphil., MA.,seorang narasumber yang juga sebagai Ketua SLC C pengurus besar PGRI, Channel Youtubenya lebih dari 500 postingan video - semua adalah hasil ngobrol, rekaman, seminar, dan webinar selama masa pendemi berlangsung,CVnya bisa di lihat di link , https://id.wikipedia.org/wiki/Richardus_Eko_Indrajit, akan menyampaikan materi dan trik jitu menulis cepat dalam kurun waktu seminggu , sudah bisa menjadi sebuah buku yang sangat bermutu.
Sebelum kegiatan di mulai ,diawali dengan penyampaian OM Jay
bahwa dulu pernah ditantang oleh Prof Eko Indrajit; Apakah omjay bisa mengajak
guru menulis buku dalam seminggu?
Agak khawatir juga OM Jay.
Pasti bukunya tidak akan jadi dan diterima oleh penerbit mayor. Namun,
kekhawatiran OM Jay ternyata tidak terbukti. Ada beberapa guru yang akhirnya
bisa mewujudkan mimpinya menerbitkan buku dalam seminggu.
Memang menarik dan khas gaya moderator Mr Bam dalam memandu acara, dengan
beberapa kalimat penyemangat sebagai pembuka kegiatan agar khidmat.
Sebelum menikmati
pembelajaran malam ini, mengajak kepada seluruh peserta untuk menyiapkan diri
dengan tenang, beberapa hal yang bisa dilkukan :
1. Terseyumlah, barangkali
lupa hari ini belum terseyum. Berikan senyuman yang paling manis buat seluruh
orang di rumah.
2. Ijin kepada pasangan
bagi yang sudah berkeluarga, mohon doanya malam ini sedang belajar menjadi
penulis hebat.
3. Ini sangat penting,
siapkan minuman dan cemilah yang bisa membuat malam ini tambah bahagia.
Bagi yang akan bertanya silahkan bisa chat di 088809405468, sebutkan nama dan asal, mohon dibuat satu chat, agar memperlancar pengiriman ke grup.
Tak kalah menariknya cara narasumber menyampaikan materi yang membuat peserta sudah merasa termotivasi dan tertantang untuk terinspirasi dengan judul dan isi materi yaitu untuk melahirkan penulis-penulis hebat yang tersebar di seluruh wilayah tanah air.
Syarat untuk menulis buku
itu sederhana, yaitu sehari-harinya suka ngobrol mengenai berbagai hal, dan
bisa mengetik di komputer, baik menggunakan 10 jari maupun 11 jari
Sudah hampir satu tahun
inisiatif menulis buku dalam 2 minggu ini diluncurkan oleh kami, karena naarsumber
ditantang Oom Jay untuk membuat
terobosan bagi guru-guru.
Idenya adalah guru-guru
yang berminat unuk menjadi penulis buku mayor, dipersilahkan untuk memilih satu
dari 50 judul topik yang ada di dalam EKOJI CHANNEL
Setelah masing-masing guru
memilih satu judul, maka kami sepakat dalam dua minggu hingga satu bulan, para
guru diminta untuk MENULISKAN APA SAJA YANG SAYA KATAKAN DALAM VIDEO tersebut,
dengan menggunakan kata-kata atau kalimat dari guru penulis
Setelah semua yang dikatakan
dituliskan (tentu saja dengan struktur yang sudah disepakati bersama), maka para
guru di minta untuk MELENGKAPI dan MEMPERKAYA-nya dengan referensi lain yang
dapat mereka temukan di internet.
Setelah satu bulan, semua
hasil karya para guru yang rata-rata di atas 100 halaman,
Oleh PENERBIT ANDI
dilakukan reviu berdasarkan sejumlah kriteria dan indikator, dan diputuskanlah
mana yang harus direvisi minor, mayor, dan yang tanpa revisi untuk diterbitkan
serahkan ke PENERBIT ANDI
Hasilnya, angkatan pertama
yang diberi nama PELOPOR berhasil menerbitkan 19 buah buku, dimana para guru
menjadi penulis pertama dan Prof Ekoji ditempatkan sebagai penulis kedua
Berkaca pada keberhasilan
tersebut, ternyata meningkatkan motivasi dan gairah guru-guru lain untuk
menyusul berkarya, dan secara berturut-turut keluarlah angkatan berikutnya.
Nama angkatannya adalah
SEPTEMBER CERIA, OKTOBER IMPIAN, dan FEBRUARY-17.
Hal serupa di ulangi
dengan bekerja sama erat bersama teman-teman hebat dan profesional dari Penerbit
ANDI
Alhasil hingga saat ini telah lebih dari 50 buku diterima dan diterbitkan oleh Penerbit ANDI, baik dalam bentuk buku fisik maupun e-book
Di bulan Agustus ini, (alumni
penulis, dan Penerbit ANDI) siap meluncurkan angkatan berikutnya, yaitu
angkatan MERDEKA MENULIS...... silahkan semua mengunjungi youtube Prof Ekoji,
pilih judul yang belum pernah ditulis, dan daftar ke mas Bambang untuk mulai
mewujudkan impian dalam DUA MINGGU
Selingan | Ini adalah
salah satu lagu yang menghibur peserta di sela-sela menggerakkan jemarinya
untuk menulis, Catatan Si Boy: https://www.youtube.com/watch?v=XhmQsQZhJMI
Awalnya memang terasa
sulit, karena inisiatif ini relatif baru bagi para guru, tapi dengan semangat,
motivasi diri, dan saling membantu, semuanya indah pada waktunya
Yang membuat BANGGA adalah
beberapa hal - pertama adalah selain para guru berhasil menerbitkan buku, ada
yang telah berhasil menerbitkan beberapa buku hingga hari ini, dan kedua adalah
karena sudah ada yang berani menerbitkan buku secara mandiri - dalam arti kata
memulai semuanya dari nol (tanpa harus bertumpu mencari ide dari EKOJI CHANNEL)
EKOJI CHANNEL adalah
sekedar batu pijakan untuk membantu anda yang mengalami kesulitan dalam mencari
judul buku yang hendak ditulis
Penerbit ANDI dengan
dukungan PGRI akan segera menerbitkan yang namanya EKOJIPEDIA dimana isinya
seperti ensiklopedia, tapi seperangkat lengkap buku-buku tulisan karya guru
yang selama ini telah diterbitkan oleh Penerbit ANDI
EKOJIPEDIA ini akan
ditawarkan ke berbagai perpustakaan di sekolah-sekolah Indonesia dengan harapan
dapat membantu memotivias para guru dalam menghadapi era new normal, mengingat
sebagian buku berkisar seputar PJJ dan pemanfaatan teknologi informasi bagi
pendidikan
Hal paling menarik dari
materi mala mini adalah ketika Prof Ekoji menyampaikan:
Nah
mas Bambang, selain para guru boleh MENGAJUKAN PERTANYAAN, saya mohon
bantuannya gar memberikan kesempatan para guru untuk MENDAFTARKAN DIRI
mengikuti tantangan grup MERDEKA MENULIS ya,
Setiap
angkatan atau batch biasanya saya kasih limit 25 orang yang SERIUS untuk
menghasilkan karya publikasi buku mayor - silahkan teman-teman yang punya
motivasi kuat untuk mendaftarkan diri ke mas Bambang
Untuk
yang sudah pernah mengikuti angkatan sebelumnya tapi belum berhasil menelurkan
buku, dipersilahkan untuk bergabung - sementara yang sudah mahir menulis, tidak
perlu mendaftarkan diri, karena anda berfungsi menjadi aissten dan penasehat
bagi saya
Berikut ini pertanyaan peserta yang perlu di cermati dan
di jadikan tambahan pengetahuan;
P 1, Nelly dari Banda
Aceh,
Pertanyaan
Bagaimana trik bapak dalam
membagi waktu antara kesibukan pribadi,
kuliah dan kerja? Bacaan yang menginspirasi untuk menulis?
Jawaban
Ada pepatah mengatakan
"jika engkau menyenangi yang kau lakukan, maka engkau tidak akan pernah
merasa bekerja. engkau akan dapat membagi waktumu dengan baik, bukan waktu yang
mematasimu". Begitu Mbak Nelly, karena memang dari kecil saya sudah
terbiasa membaca apapun. Jadi setiap kali sebelum tidur malam, minimum saya
menulis satu lembar tulisan, apapun itu tulisannya.
P2, Yenmarlinda dari
Padang
Pertanyaan:
Apakah menulis d Merdeka
Menulis nanti sama dengan penulisan resume.. atau ada aturan bakunya
Jawaban:
MERDEKA MENULIS bertujuan
untuk MEMBUAT BUKU MAYOR DALAM DUA MINGGU, sesuai dengan tema diskusi kita
malam ini. Cara penulisan dan urutannya saya jelaskan dalam butir 14 sampai
dengan 19 dalam chattingan di atas.
P3, Syafruddin
Tolitoli
pertanyaan :
Jenis karya tulis apa saja
yg bisa diterima dlm seminggu ini pak?
Jawaban:
EKOJI ACADEMY dan PENERBIT
ANDI fokus pada penulisan buku yang akan MEMBANTU GURU-GURU dalam melaksanakan
belajar mengajar PASCA PANDEMI, jadi isinya adalah berbagai fenomena baru yang
harus menjadi bekal bagi para guru, misalnya yang sudah terbit adalah terkait
dengan: gamification, literasi guru abad ke-21, blended learning, learning
management system, pendidikan karakter dalam PJJ, parenting 4.0, cyber
pedagogy, flipped classroom, dsb - intinya adalah konsep-konsep teknologi
pendidikan baru yang sedang menjadi tren dimana-mana
P 4, Sri Sundari
(Karawang)
Pertanyaan:
Kriteria apa saja supaya
naskah kita diterima penerbit mayor, terima kasih
Jawaban:
Nah kalau itu jawabannya
ada pada sesi PENERBIT ANDI, karena merekalah yang menentukan. Namun saya ada
videonya, yaitu di https://www.youtube.com/watch?v=17v72RUhZIY
selamat menikmati
P 5, serang,Gel 20
Pertanyaan:
Prof. Eko dalam menulis
buku mayor. Pengalaman pertama seperti apa?
Apakah langsung diterima?
Jawaban:
Saya dulu pertama kali
menerbit buku mayor adalah di tahun 2000, karena dampak krisis tahun 1998,
banyak mahasiswa yang tidak bisa membeli buku terbitan luar negeri akibat dolar
melonjak - yang saya lakukan pada saat itu adalah, saya ke perpustakaan tempat
buku-buku yang diperlukan mahasiswa S2 berada, setiap satu buku saya ringkas
intisarinya menjadi 10 halaman. Alhasil 20 buku saya ringkas jadi 200 halaman,
dan saya terbitkan iseng-iseng dalam bentuk Bunga Rampai. ehhhh... ternyata
laku.... dan banyak yang senang. Akhirnya ketagihan setelah itu menulis
buku....
P 6, Raliyanti,Asal :
Jakarta
Pertanyaan:
Bagaimana Trik mudah
menulis buku ala Prof. Eko?
Jawaban:
Triknya sederhana, dimulai
dari membuat Table of Content yang sederhana. Biasanya saya mulai dengan
membaginya menjadi 6 bagian, yaitu menjawab pertanyaan 5W1H. Misalnya judulnya
adalah: GAMIFICATION. Maka TOC-nya menjadi: Bab 1 - Apakah gamification itu?
Bab 2 - Mengapa gamification penting? Bab 3 - Di mana gamificaiton dibutuhkan?
Bab 4 - Kapan gamification dipergunakan? Bab 5 - Siapa yang menggunakannya? dan
Bab 6 - Bagaimana cara membuatnya? Mudah bukan.....?
P 7, Nama :Ms.Phia,asal :
Kota Sukabumi
Pertanyaan:
1. Jika saya bisa
mengikuti challenge untuk menulis bersama Prof. Eko. Apakah saya bisa menbuat
naskah dalam bahasa Inggris prof?.
2. Bagaimanakah tips Prof.
Untuk membagi waktu antara semua kegiatan dan Sekolah yang terus menerus ?.
Saya baru menyelesaikan 2
gelar S1 dan 2 master.. Sekrg menuju S3 ke satu tapi rasanya sudah kewalahan
sekali dengan semua kegiatan.
Jawaban:
1. Wah hebat sekali,
mangapa tidak? Namun saya harus konfirmasi dulu dengan Penerbit ANDI apakah
mereka punya slot untuk menerbitkan karya Bahasa Inggris? 2. Nah, pertanyaan
ini sudah saya jawab dalam JP1 di atas, yaitu jawaban saya terhadap pertanyaan
serupa dari bu Nelly.
P 8, Mangatur Panjaitan, Asal:
Batam
Pertanyaan:
Untuk mengikuti angkatan
MERDEKA MENULIS bulan Agustus ini, langkah cepat apa yang dilakukan agar bisa
mewujudkan impian dalam DUA MINGGU naskah selesai dan dikirim ke penerbit ANDI?
Jawaban:
Mas Mangatur Panjatian,
pengalaman memperlihatkan bahwa intinya adalah pada MOTIVASI MENULIS dan
KEMAMPUAN MENULIS. Jika keduanya bisa dipertahankan dalam dua minggu, maka
nischaya 100 halaman buku minimal tercapai. Bukankah 14 hari dikali 10 halaman
= 140 halaman? Ayo ikutan, ditunggu.... Salam literasi kembali. Saya sudah
kangen sama Batam. Saya dulu kecil di Riau, tumbuh di kota Dumai selama Sekolah
Dasar.
P 9, Endang Rahayu, Depok,
Gelombang 20
Pertanyaan
1. Tantangan yang bapak
prof berikan sudah terbukti. Apakah ada kendala dalam menjawab tantangan
penerbitan tersebut! Apa saja tantangan menghadapi penulis pemula seperti saya?
2. Bagaimana Trik untuk
menjawab tantangan agar bisa saya ikuti?
3. Pendidikan yang bapak
profesor tekuni brp tahun ditempuh dan apakah linier semua?
Jawaban:
Nomor 1 dan 2 nampaknya
lebih tepat dijawab oleh mereka yang telah menjalaninya. Yang saya lihat dari
pengalaman saya dengan guru-guru pemula dalam hal penulisan adalah PERSISTENCE
dan KONSISTENSI. Konsistensi dalam menjaga motivasi untuk menulis. Yang
berhasil saya lihat karena mereka didorong oleh impian dan keinginan terpendam
yang sudah lama ada di dalam diri mereka, sehingga mereka mencurahkannya dengan
sepenuh dan segenap hati - jadi tidak ada waktu bagi mereka untuk menyerah atau
turun semangatnya. Sementara untuk nomor 3, saya adalah penganut pandangan
bahwa ilmu itu tidak ada yang linear, semua ilmu bersifat multi, inter, dan
transdisiplin.
https://www.youtube.com/watch?v=p1rq2JJ2g0c
Salam Literasi
Selamat membaca, semoga
terinspirasi
Nuratikoh
https://biasbelajarmenulis.blogspot.com/
Kereen bunda Nuratikoh.. Selalu lengkap..👍👍
BalasHapusTerimakasih,
HapusBelajar fokus dan konsentrasi dengan harapan bisa menginspirasi...
Lengkap. Salut.
BalasHapusTerimakasih,
HapusAlhamdulillah, mengharap ridho Ilahi di masa hijrah ini, semoga selalu bisa menginspirasi
Lengkap dengan resume tanya jawabnya Bu.
BalasHapusTerimakasih, masih tahap belajar untuk beradaptasi dengan peserta dan pemateri yang hebat dan menginspirasi
HapusLengkap...Keren bu..
BalasHapusTerimakasih,
BalasHapusBerdoa dan berharap bisa menyelesaikan segala tugas dengan segala kondisi, untuk dapat menginspirasi...