MEMBANGKITKAN MINAT BELAJAR SISWA

 







Kegiatan Belajar siswa di masa pandemi covid-19 dilakukan secara online, dalam jaringan (daring)

Bagi siswa yang tempat tinggalnya terfasilitasi oleh jaringan internet,  bisa dilaksanakan dengan lancar, disamping juga ada bantuan kuota belajar dari kementerian pendidikan dan kebudayaan ( Kemedikbud ) Republik Indonesia

Ada beberapa daerah tempat tinggal Peserta Didik  yang blankspot tidak ada sinyal , hal ini bisa di lakukan pembelajaran secara offline  luar jaringan ( luring) berkunjung ke rumah tempat tingal peserta didik dengan tetap menjaga kondisi , situasi dan mematuhi protokol kesehatan

Cara belajar seperti ini ternyata ada beberapa siswa yang tidak konsentrasi penuh untuk menerima materi pelajaran,

Menurut informasi yang disampaikan oleh orangtua siswa, ada siswa yang belajar sambil bermain, bekerja dan membantu orangtua di rumah, hal ini bisa dimaklumi karena target kurikulum belum menjadi tujuan utama, namun kesehatan kita semua yang menjadi harapan.

Setelah diberlakukan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT) berdasarkan edaran Bupati Berau nomor 800/957/Disdik- Kab/Skrt/VI/2021 tentang Penyelenggaraan Pembelajaran di masa pandemi covid-19 dan rekomendasi Pembelajaran Tatap Muka Terbatas di masa pandemi pada SMP Negeri 2 Talisayan yang diberikan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Berau nomor : 423.3/2046/Disdik-Kab/Pem.SMP tanggal 22 September 2021

Maka di SMP Negeri 2 Talisayan menyelenggarakan Kegiatan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT)

Pada awal pelaksanaannya, masih ada siswa yang belum hadir ke sekolah , meskipun telah diberikan jadwal mata pelajaran dan daftar kehadiran di sekolah sesuai dengan kelompok masing-masing

Hal ini membuat Pendidik dan Tenaga Kependidikan berbagi ide melalui rapat untuk mendapatkan solusi

Langkah awal yang di sepakati adalah

1.      TERHUBUNG dengan Peserta Didik yang tidak hadir di sekolah dan tidak merespon secara online

Untuk membuat terhubung dengan siswa dilakukan pemetaan terhadap siswa tersebut, kemudian di buat jadwal panggilan orangtua, baik secara online ataupun offline

Ketika bertemu dengan orangtua/wali peserta didik, maka wali kelas dan atau guru Bimbingan dan Konseling berkomunikasi tentang hambatan peserta didik  dalam Kegitan Belajar

2.      MOTIVASI, yaitu kegiatan dan usaha untuk membangkitkan semangat belajar , baik secara online ataupun offline, dengan cara

a.      Memberikan kata-kata penyemangat sebelum pelajaran di mulai

b.      Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Telah tiba, mayoritas umat muslim memperingati dan merayakannya, pada saat itu ada informasi bahawa ada ustadz dari kementerian Agama Islam Kabupaten Berau yang sedang menghadiri Undangan untuk berceramah di wilayah pesisir, maka pihak sekolah meminta bantuan sang ustadz untuk membantu, membangkitkan semangat dan minat belajar di era adaptasi kebiasaan baru , belajar dengan cara PTMT

https://biasbelajarmenulis.blogspot.com/2021/10/peringatan-hari-besar-islam-maulid-nabi.html

3.      Bagi yang beragama lainya (non-Muslim), keaktifan guru masing-masing agama dalam memotivasi , baik dengan contoh secara langsung maupun dengan kata-kata bijak sangatlah membantu

4.      BERADAPTASI, menyesuaikan diri  dari belajar 100% online dan hanya berkomunikasi dengan Guru dan teman-temannya melalui dunia maya menjadi Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT) , hal ini dilakukan dengan cara

a.      Memberikan waktu untuk lebih mengenal Guru mata pelajaran secar langsung ketika Kegiatan Belajar Mengajar dilaksanakan

b.      Memberikan waktu untuk saling mengenal dengan teman sekelasnya secara langsung di saat istirahat , meskipun waktu istirahat tetap berada di dalam ruang kelas dan di pantau oleh guru

c.       Memberikan waktu untuk saling mengenal dengan sesama Peserta Didik SMP Negeri 2 Talisayan dengan cara saling menyapa ketika bertemu saat masuk dan keluar area sekolah

 

d.     Reorganisasi Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS)

Sebelum kegiatan ini dilaksanakan tentu saja diawali dengan penjaringan Bakal Calon Ketua OSIS yang dilakukan oleh wali kelas, setelah disepakati dan terpilih, bakal calon tersebut di minta untuk mengirim video pendek yang berisi tentang penyampaian gagasan, visi dan misinya menjadi ketua OSIS, kemudian dilaksanakan pemilihan dan yang emperoleh suara terbanyak di kukuhkan  menjadi ketua

https://biasbelajarmenulis.blogspot.com/2021/10/organisasi-siswa-intra-sekolah-osis.html

 

5.      Sosialisai Buku Kepribadian Siswa

https://biasbelajarmenulis.blogspot.com/2021/11/tata-tertib-sekolah-sosialisai-buku.html

Setelah melewati tahapan-tahapan tersebut, diberlakukan Tata Tertib Sekolah yang telah disusun dan di revisi menyesuaikan dengan keadaan dan situasi terkini oleh Pendidik dan Tenaga Kependidikan  serta Komite Sekolah

Tata Tertib ini di bukukan dan di populerkan dengan nama Buku Kepribadian Sekolah

Setelah disosialisakan kepada semua Peserta Didik secara bertahap untuk menghindari kerumunan, dilanjutkan dengan sosialisai dengan Orangtua/ Wali Peserta Didik, dengan cara bertahap pula untuk mentaati prosedur Pembelajaran Tatap Muka Terbatas

Sosialisai ini juga sebagai tempat  untuk bekerjasama antara pihak sekolah dan orangtua/wali peserta didik

Merupakan wadah penyampaian keadaan di sekolah, Prestasi sekolah yaitu

a.      Sekolah Adiwiya Tingkat Kabupaten Berau tahun 2021

https://biasbelajarmenulis.blogspot.com/2021/08/sekolah-hijau-dan-ramah-lingkungan.html

b.      Prestasi Peserta Didik tingkat Nasional, atas nama:

1.      Sri Mulyati, Kelas 9b,

Peraih medali Perak DIVYA COMPETITION 2.0

Bidang Perlombaan MATEMATIKA

2.      Amanada, Kelas  8a

Peraih medali PERUNGGU KOMPETISI FESTIFAL MATEMATIKA

 

Juga sebagai sarana penggalian ide gagasan , motivasi untuk keberhasilan proses kegiatan belajar Peserta Didik generasi emas yang harus dibantu  dan dipersiapkan untuk masa depan mereka


 

 Nuratikoh

https://biasbelajarmenulis.blogspot.com/

 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kata Sambutan Ketua Panitia Diklat PGRI Kecamatan Talisayan

  Assalamu'alaikum wr wb Yth. Bapak Ketua PGRI Kabupaten Berau, beserta rombongan Bapak Ketua PGRI Kecamatan Talisayan Bapak C...